Detail Berita

Bantu Pengamanan May Day 300 Personil Satpol PP Dikerahkan

Satpol PP Provinsi DKI Jakarta ikut membantu mengamankan Hari Buruh Internasional atau yang biasa disebut May Day yang digelar pada tanggal 1 Mei 2023.

Sebanyak lebih kurang 300 personil disiagakan di beberapa titik yang sudah ditentukan. Kegiatan pengamanan diawali Apel Gelar Pasukan yang dipimpin oleh Kapolda Metro Jaya di Silang Monas Utara, Jakarta Pusat.

Pada peringatan Mayday tahun ini setidaknya ada 6 isu pokok yang akan dibawa oleh serikat buruh, antara lain menuntut pencabutan UU Omnibus Law UU Nomor 6 tahun 20223 tentang Cipta Kerja, sahkan RUU PPRT, menolak RUU Kesehatan, cabut ketentuan Parliamentary Threshold 4% dari total suara sah nasional, wujudkan reformasi agraria dan kedaulatan pangan, dan menyerukan memilih presiden yang pro buruh dan kelas pekerja.

Diperkirakan aksi ini akan dihadiri oleh lebih kurang 50 ribu massa buruh dari berbagai elemen yang akan berorasi di depan Patung Kuda, Gambir, Jakarta Pusat. Aksi peringatan Mayday berlangsung secara aman dan tertib.